*#30# Menampilkan “private number” yg menghubungi Anda
*#73# Mereset timer ponsel dan skor game (sebagian ponsel)
*#7780# Mengembalikan ke setting pabrik (default factory setting)
*#2820# Alamat IP perangkat Bluetooth (hanya ponsel dengan fitur Bluetooth)
xx# Akses cepat ke nama/nomor telepon di phonebook ponsel misalnya 20#
*3370# Mengaktifkan ENHANCED FULL RATE Codec (EFR). Ponsel Nokia Anda akan memakai kualitas suara maksimum, namun lebih menguras daya baterai. (tidak bekerja di ponsel Symbian)
#3370# Menonaktifkan Enhanced Full Rate Codec (EFR)
*#4720# Mengaktifkan Hall Rate Codec. Ponsel Nokia Anda akan menggunakan kualitas suara lebih rendah sehingga dapat menghemat energi baterai sekitar 30%
#4720# Menonaktifkan Half Rate Codec
*#0000# Menampilkan versi software ponsel. Baris pertama menunjukkan versi software, baris kedua menunjukkan tanggal pembuatan software, baris ketiga menunjukkan tipe kompresi yang digunakan.
*#9999# Kode alternatif jika *#0000# tidak bekerja
*#06# Melihat nomor international Mobile Equipment Identity (nomor IMEI)
*#21# Mengecek nomor panggilan “All Calls” yg digunakan
*#2640# Menampilkan kode keamanan ponsel yg digunakan (bila masih menggunakan standard kode tidak akan terlihat)
*#43# Mengecek status “Call Waiting”
*#61# Mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika tak Anda jawab (Jika Anda mengaktifkan Call Divert/pengalihan panggilan)
*#62# Mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika ponsel Anda di luar jangkauan (jika Anda mengaktifkan Call Divert/pengalihan panggilan)
*#67# Mengecek nomor pemanggil yang dialihkan ketika ponsel Anda sedang sibuk (Jika Anda mengaktifkan call Divert/pengalihan panggilan)
**21*number# Menghidupkan pengalihan “All Calls” pada nomor yang diisi
**61*number# Menghidupkan pengalihan “No Reply” pada nomor yang diisi
**67*number# Menghidupkan pengalihan “On Busy” pada nomor yg diisi
*#67705646# Mengganti Logo Operator Logo pada Nokia 3310 dan 3330
*#746025625# Menampilkan status SIM Clock. Jika ponsel Anda mendukung fitur penghemat energi akan keluar tulisan “Sim Clock Stop Allowed”, artinya Anda akan mendapatkan waktu standby yang lebih panjang.
*#7760# Menampilkan kode pabrikan (untuk sebagian besar ponsel tipe lama)
*#92702689# Memunculkan: 1.Serial Number (nomor serial), 2.Date Made (tgl pembuatan), 3.Purchase Date (tgl pembelian), 4. Date of last repair (tanggal terakhir perbaikan / 0000 utk yg belum pernah diperbaiki). 5. Transfer User Data. Di beberapa jenis ponsel, untuk keluar dari mode ini Anda harus merestart ponsel.
Symbian
*#06# Melihat EMEI
*#0000# Melihat Versi Software
*#9999# Melihat Versi Software
Hardreset Tekan tombol hijau, 3 dan * ditekan bersamaan
Tekan tombol power.Password standar 12345
*#92702689# Melihat info tanggal perbaikan
Java
*#7380# Reset/restore factory setting Nokia seri 40
*#3770# Reset/restore factory setting Nokia seri 60
*3370# Untuk restart ponsel Nokia 3310
*#7220# Mengaktifkan GPRS PCCCH
*#3925538# Menghapus wallet di ponsel Nokia 6610,6310i (Data wallet terhapus semua)
*#67705646# Menghapus operator logo di ponsel Nokia 3310 & 3330.
Mengatasi Sendiri Software Nokia Bermasalah
Bagi Anda-anda pecinta handphone Nokia pasti pernah mengalami beberapa permasalahan. Permasalahan yang dihadapi terkadang sepele, tapi karena kita merasa awam maka langsung aja kita anggap rusak dan kita bawa ke service center atau dokter hape alias tukang service handphone yang sekarang sudah sangat amat banyak bertebaran di kota-kota kita semua, termasuk Malang. Bahkan saya juga tukang service lho, tapi masih sedikit amatiran, hehehe.
Nah, ada beberapa keluhan atau permasalahan pada software handphone Nokia Anda yang sebenarnya bisa Anda atasi sendiri, cuman ini khusus untuk handphone Nokia Symbian. Keluhan yang seperti apakah itu dan seperti apakah cara mengatasinya. Silakan simak berikut ini, semoga membantu. Kalau ada yang menambahi monggo ditambahi.
1. Handphone terasa lemot.
* Cek sisa memory phonenya (bukan memory eksternal), kalau sisanya di bawah 1 MB apalagi cuman puluhan KB bisa berabe, lama-lama bisa hang terus ga bisa nge-load alias cuman ngeblink ajah. Solusinya, coba data-data di memory phone dipindah ke memory eksternal. Bagi yang hapenya ga memiliki fasilitas memory eksternal, ya berarti datanya dikurangin ajah untuk mengurangi beban si telepon.
* Kalau cara di atas tidak mempan berarti softwarenya memang bermasalah. Coba Anda ketik *#7370#, itu untuk master reset atau istilahnya soft format. Password standartnya 12345. Kalau paswordnya ga bisa berarti pernah diganti tuh paswordnya, coba diinget-inget lagi. Cara ini dapat menghapus semua data di telpon kayak phone book, sms dll.
* Nah, kalau masih lemot berarti perlu di hard format. Cara ini hanya untuk S60 2nd (6600 dkk), cara ini juga menghapus data telpon Anda. Nah, coba lakukan ini untuk hard format. Matikan handphone Anda, keluarkan simcard dan memorynya. Setelah itu dalam keadaan mati tekan bareng “bintang/*”, “angka 3″, dan “Green/Ok/Yes” setelah itu Powernya dinyalakan tanpa melepas tombol tadi sampai handphone menyala dan keluar tulisan formatting. Tunggu sampai selesai dan coba lagi.
* Kalau keluhannya sama berarti harus di flash, nah ini adalah langkah terlahir. Karena orang awam pasti ga punya alatnya, baru deh kita bawa ke tukang service. Ingat harus yang terpercaya, Kalau di Nokia Servicenya bisa sampai 200 ribuan, tapi kalau ke konter biasa berkisar antara 50rb sampai 100rb-an.
2. Gagal dalam menerima atau mengirim file via bluetooth.
* Coba hape penerima dan pengirim Anda restart dulu alias dimatikan lalu nyalakan ulang.
* Kalau Anda mau menerima file semisal foto dari hape temen via bluetooth, coba cek dulu kapasitas memory Anda dan cek penerimaannya bakal tersimpan di mana. Kalau bakal diterima di memory handphone ya cek free memory handphonenya, kalau yang dikirim adalah lagu MP3 biasanya membutuhkan kapasitas yang besar. Kalau free memorynya lebih kecil ketimbang file yang bakal diterima ya ga bakal bisa nerima donk, karena kekurangan memory. Nah, kalau begini coba pindahain dulu datanya ke memory eksternal biar memory hapenya bisa legaaa….
* Kalau ga bisa ngirim bisa jadi yang nerima kasusnya kayak yang di atas barusan, hehehe. Cek dulu kapasitas memory hape temen Anda.
3. Handphone tidak bisa loading
* Ada kasus ketika dinyalakan cuman ada tulisan Nokia aja tanpa bisa masuk menu. Nah langsung aja di hard format seperti cara di atas.
* Kalau ndak bisa berarti minta flash.
4. Mati total
* Cek dulu batrenya, coba ganti batre lain (bisa pinjem temen atau mama asal jangan pinjem saya
* Liat konektor batrenya, kalau ada yang patah ya harus diganti. Kalau ndak bisa ganti sendiri ya di bawa ke tukang service
* Sebenarnya kalau mati total lebih banyak disebabkan oleh hardware, so kayaknya kebanyakan bawa aja langsung ke tukang service
Berikut beberapa kode yang (mungkin) berguna untuk memaksimalkan ponsel Nokia Anda. Perlu diingat, beberapa kode hanya dapat bekerja pada sebagian tipe ponsel saja. Seperti biasa, cobalah dengan hati-hati.
KODE AKSES NOKIA (selalu diakhiri dengan menekan tombol call)
No comments:
thanks..